ALL ABOUT TRISTAR BSD

ALL ABOUT TRISTAR IEU

ALL ABOUT TRISTAR KALIWARON

ALL ABOUT TRISTAR CRUISE

Minggu, 14 Februari 2016

Kursus Masak Aneka Bakso dan Es Puter di Tristar Tetap Diminati

Geliat Kursusan di Lembaga Pelatihan Tristar Awal Februari 2016
Awalid9

Untuk Wirausaha, Kursus Masak Aneka Bakso dan Es Puter Tetap Diminati    


AWAL Februari 2016, Lembaga PelatihanTristar Jl Prapen Indah J-5 Surabaya, kembali menggeliat untuk melayani permintaan masyarakat yang ingin belajar membuat aneka masakan untuk wirausaha. 

Pada Kamis (04/02/2016), Tristar menggelar kursus privat membuat aneka es puter (satu orang peserta) dengan instruktur Endang Sri Rahajoe.

Sedangkan Ernawati, instruktur Lembaga Pelatihan Tristar yang lainnya, memberikan materi kursusan membuat aneka bakso lengkap kepada enam orang peserta kursus berikut apa saja peralatannya di kelas yang terpisah.



Kepada peserta kursus  masak aneka bakso, Ernawati menerangkan bahan-bahan yang dibutuhkan untukmembuat aneka bakso mulai bakso sapi halus tanpa pengenyal, bakso dengan pengenyal (bukan borax), bakso kasar (urat), bakso kotak, bakso isi puyuh, bakso dengan tambahan daging sintetik dari biji kedelai, siomay bakso, tahu bakso, pangsit goreng, kuah bakso dan sambalnya.

Untuk  membuat bakso yang enak, selain faktor pemilihan bahan untuk bumbu, daging sapi dan bahan pendukung lainnya (bisa dibeli di Toko 9), juga cara pengolahannya punya peranan penting.

Selama memberikan materi kursusan membuat aneka bakso, Ernawati dibantu dua asistennya yakni Eva dan Kristi. Mereka dengan telaten membimbing enam orang peserta pelatihan (semuanya ibu-ibu) bagaimana cara membuat aneka bakso dalam satu paket lengkap.

”Untuk kursusan yang satu ini, peserta saya ajarkan mulai cara membuat bakso lengkap mulai bakso sapi halus tanpa pengenyal, bakso dengan pengenyal (bukan borax), bakso kasar (urat), bakso kotak, bakso isi puyuh, bakso dengan tambahan daging sintetik dari biji kedelai, siomay bakso, tahu bakso, pangsit goreng, kuah bakso hingga sambalnya,” jelas Bu Erna, sapaan akrabnya di sela-sela memberikan materi kursusan di hadapan peserta kursus.

Di kelas yang lain, instruktur Lembaga Pelatihan Tristar, Endang Sri Rahajoe dengan dibantu dua asistennya yakni Eny dan Nurul, sibuk menyiapkan bahan-bahan untuk membuat aneka es puter termasuk menyiapkan sejumlah peralatan memasaknya.

Kursus privat yang diikuti seorang peserta dari Bali ini,  Endang menjelaskan tentang pengetahuan bahan hingga memberi tips bahwa kunci membuat es puter yang enak, lembut di mulut dan citarasanya tidak kalah dengan yang ditawarkan di mall dan cafĂ©-cafe.

Dalam praktik kali ini, peserta kursus diajarkan membuat empat resep es puter, mulai es puter nangka, es puter kacang hijau, es puter apokat dan es puter tape ketan hitam.

Selama praktik membuat es puter, pihaknya mengajarkan cara membuat es puter dengan menggunakan peralatan (mesin es krim) maupun tanpa alat alias manual.

Jika Anda berminat membeli mesin es krim (es puter) untuk investasi usaha, Anda bisa memesan peralatan itu di Tristar Machinery (masih satu grup dengan Lembaga Pelatihan Tristar) di Jl Raya Jemursari No. 234 Surabaya.

”Saat praktik membuat es puter nangka dan es puter apokat, misalnya, kami memakai mesin es krim, sedangkan ketika membuat es puter kacang hijau hanya memakai alat giling biasa. Sementara itu kala membikin es puter tape ketan hitam, kami tidak menggunakan alat melainkan mengandalkan ketrampilan tangan,” terang Emy, asisten Endang Sri Rahajoe kepada kru www.culinarynews.info, seusai kursusan, Kamis (04/02/2016) siang.





Nah, Anda berminat dengan kursus wirausaha di Lembaga Pelatihan Tristar, silakan menghubungi Jl Prapen Indah J-5 Surabaya, Telp. (031) 8438839, 081234506352, 085731951010 PIN BB 539A64B6, sekarang juga. (ahn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar